Pages - Menu

Monday, December 18, 2017

LEAFLET PERAWATAN PAYUDARA

PERAWATAN PAYUDARA (BREAST CARE)

Pengertian
Perawatan payudara adalah suatu cara merawat payudara agar tetap bersih dan merangsang pengeluaran ASI agar produksi ASI banyak dan lancar.
Tujuan perawatan payudara
Perawatan payudara pasca persalinan merupakan kelanjutan perawatan payudara semasa hamil, betujuan sebagai berikut :
1.       Untuk memperlancar sirkulasi darah
2.       Untuk mencegah tersumbatnya saluran susu sehingga memperlancar  pengeluaran ASI

Pelaksanaan
Pelaksanaan perawatan payudara pasca persalinan  dimulai sedini mungkin yaitu 1 sampai 2 hari sesudah bayi dilahirkan selama menyusui agar tujuan perawatan dapat dicapai, hal-hal yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut :
1.       Perawatan dikerjakan secara teratur.
2.       Kebersihan sehari – hari harus diperhatikan.
3.       Gizi ibu harus lebih baik dan banyak dibandingkan pada waktu hamil.
4.       Ibu harus percaya diri akan kemampuan untuk menyusui bayinya.
5.       Ibu harus merasa nyaman dan santai.
6.       Rasa cemas dan stress harus dihindari.

Alat – alat yang digunakan untuk perawatan payudara
  1. Baskom 2 buah berisi air hangat dan air dingin.
  2. Washlap / sapu tangan handuk 2 buah
  3. Baby oil atau minyak kelapa yang sudah dimatangkan.
  4. kapas / kain kassa secukupnya

Langkah – langkah perawatan payudara
Gerakan 1
a.       Licinkan kedua telapak tangan dengan minyak kelapa atau baby oil, tempatkan kedua telapak tangan diantara kedua payudara 
b.       Arahkan urutan dimulai kearah atas, kemudian kesamping ( telapak tangan kiri kearah sisi kiri, telapak
tangan kanan menuju kearah sisi kanan ).

c.        Gerakan berikutnya diteruskan kearah bawah samping.
d.       Arahkan gerakan yang terakhir adalah melintang, kemudian dilepas perlahan – lahan.
e.        Gerakan dilakukan selama 5 menit atau kurang lebih 20-30 kali gerakan

Gerakan 2
a.       Satu telapak tangan menopang payudara, sedangkan tangan lainnya mengurut payu dara dari pangkal atau atas kearah puting susu

b.       Gerakan dilakukan selama 5 menit atau kurang lebih 20-30 kali gerakan.

Gerakan 3
a.       Satu telapak tangan menopang payudara, tangan lainnya menggenggam dan mengurut dari pangkal menuju ke puting susu.

b.       Gerakan dilakukan selama 5 menit atau kurang lebih 20-30 kali gerakan.

Gerakan 4
Merangsang payudara dengan air hangat dan dingin secara bergantian dengan menggunakan washlap atau handuk kecil.


Keterangan
a.       Selesai gerakan pengurutan payudara disiram air hangat dan air dingin secara bergantian kurang lebih 5 menit.

b.       Untuk ibu menyusui disarankan menggunakan BH / Bra khusus untuk menyusui dan yang menyangga payudara.

No comments:

Post a Comment