BAB III
KESIMPULAN
Perilaku
kekerasan merupakan suatu keadaan terhadap stressor yang dihadapi seseorang
dengan melakukan tindakan yang dapat membahayakan atau melukai secara fisik
dengan gerakan motorik yang tidak terkontrol maupun psikologis terhadap diri
sendiri maupun lingkungan termasuk orang lain dan barang-barang yang
ditunjukkan dengan perilaku aktual. Faktor yang menyebabkan proses terjadinya masalah
perilaku kekerasan ada faktor predisposisi yaitu teori biologik, teori
psikologik, teori sosiokultural, serta teori religiusitas dan faktor
presipitasi yaitu berkaitan dengan ekspresi diri, ekspresi dari tidak terpenuhinya kebutuhan dasar dan
kondisi sosial ekonomi, kesulitan komunikasi, ketidaksiapan seorang ibu, adanya riwayat perilaku anti sosial, serta kematian
anggota keluarga yang terpenting, kehilangan pekerjaan, perubahan tahap
perkembangan, atau perubahan tahap perkembangan keluarga.
Rentang respon perilaku kekerasan mulai dari adaptif
yaitu asertif sampai maladaptif yaitu kekerasan. Sedangkan tanda dan gejala
pada perilaku kekerasan bisa dilihat dari tanda gejala secara fisik, verbal,
perilaku, emosi, intelektual, spiritual, social, dan perhatian. Pohon masalah
terjadinya perilaku kekerasan berawal dari faktor-faktor yang menyebabkan
terjadinya perilaku kekerasan yang akan menimbulkan masalah keperawatan
diantaranya perilaku kekerasan, risiko
menciderai diri sendiri, orang lain, dan lingkungan, perubahan persepsi sensori: Halusinasi, harga diri rendah kronis, isolasi sosial, berduka
disfungsional,
inefektif proses terapi, dan koping keluarga inefektif. Sedangkan tindakan
keperawatan terhadap pasien dan keluarga sesuai dengan standar asuhan
keperawatan jiwa.
DAFTAR PUSTAKA
Depkes. 2007. Riset Kesehatan Dasar 2007. Diperoleh http://www.litbang.depkes.go.id/bl_riskesdas2007 (Diakses pada tanggal 10 Oktober 2013).
Fitria. 2009. Prinsip Dasar dan Aplikasi Penulisan Laporan
Pendahuluan dan Strategi Pelaksanaan Tindakan Keperawatan: untuk Diagnosis
Keperawatan Jiwa. Jakarta: Salemba Medika.
Hawari, Dadang. 2007. Pendekatan Holistik pada Gangguan Jiwa
Skizofrenia. Jakarta: Balai Penerbit FKUI.
Yosep, Iyus.
2007. Keperawatan Jiwa. Bandung:
Refika Aditama.
No comments:
Post a Comment